sehat 2

Kamis, 14 Januari 2016

orang pertama masuk syorga | gusarl.blogspot.com

Kita sebagai ummat Islam tentu meyakini dengan perkara gaib yang dijanjikan Allah yaitu syorga. Kenikmatan tentang syorga sudah bisa kita bayangkan ,bahwa kenikmatannya tidak akan pernah ada tandingannya  di muka bumi.Ketahuilah bahwa ada rombongan dari kaum muslimin yang mula-mula akan masuk syorga ,siapa mereka...? Allah ta'ala berfirman :

وَسِيقَ الَّذِينَ اتَّقَوْا رَبَّهُمْ إِلَى الْجَنَّةِ زُمَرًا ۖ حَتَّىٰ إِذَا

جَاءُوهَا وَفُتِحَتْ أَبْوَابُهَا وَقَالَ لَهُمْ خَزَنَتُهَا سَلَامٌ

عَلَيْكُمْ طِبْتُمْ فَادْخُلُوهَا خَالِدِينَ

Dan orang-orang yang bertakwa kepada Tuhan dibawa ke dalam surga berombong-rombongan (pula). Sehingga apabila mereka sampai ke surga itu sedang pintu-pintunya telah terbuka dan berkatalah kepada mereka penjaga-penjaganya: "Kesejahteraan (dilimpahkan) atasmu. Berbahagialah kamu! maka masukilah surga ini, sedang kamu kekal di dalamnya.
(Qs.Az Zumar :73 ).

Dalam sebuah kisah dari sahabat Tsauban,menuturkan : Aku berdiri di sisi Rasulullah ,kemudian darang seorang pendeta (hibr) Yahudi seraya mengucapkan " Assalamu alaika ,wahai Muhammad ". Maka aku mendorongnya hingga nyaris membuat dia terjatuh.
Pendeta itu bertanya " mengapa kamu mendorongku ..?,
" mengapa kamu tidak mengucapkan,wahai Rasulullah " jawabku.
Yahudi itu menjawab " kami hanya memanggil dengan namanya,swbagaimana keluarganya memanggilnya "
Rasulullah berkata " Namaku adalah Muhammad ,yang dengannya keluargaku memanggilku ".
Yahudi itu berkata " aku datang kepadamu untuk bertanya ".
Nabi bertanya " apakah sesuatu akan bermanfaat bagimu jika mengatakan kepadamu..? "
Ia menjawab " aku akan mendengarkan dengan telingaku ".
Rasulullah terdiam sejenak sambil mencungkil- cungkil tanah dengan kayu yang ada ditangannya ,lalu berkata " Bertanyalah ". Yahudi bertanya " dimanakah manusianpada hari ketika bumi diganti dengan dengan selain bumi dan langit ".
Beliau menjawab " mereka dalam kegelapan di atas jembatan " . " Siapakah manusia yang pertama-tama menyeberanginya .?
Beliau menjawab " Orang-orang faqir dari kalangan Muhajirin"
Yahudi bertanya " Apa hidangan yang mengitari mereka ketika masuk syorga..?. Beliau menjawab " Ujung hati ikan ".
Ia bertanya " Apa makanan setelah itu ..?.
Beliau menjawab " Di sembelihkan untuk mereka sapi syorga yang di makan dari ujungnya " . Apa minuman mereka ..?
Beliau menjawab " Dari mata air yang disebut Salsabila ".
Yahudi itu berkata " Engkau benar ". ( Hr Muslim-3/226- Syarah an Nawawi ).

Saudaraku-saudariku semoga di rahmati Allah
Bahwasannya dari kalangan manusia yang pertama masuk syorga adalah kalangan muhajirin dan dilanjutkan kalangan orang-orang kaya yang bertaqwa dengan jarak setengah hari di syorga atau 500 tahun di bumi. Rasulullah bersabda :

يَدْخُلُ فُقَرَاءُ المُسلِمِينَ الجَنَّةَ قَبْلَ الأَغْنِيَائُ بِنِصْفِ يَوْمٍ ،

وَهُوَ خَمْسُ مِائَةِ عَامٍ

Dari abu Hurairah rodhiallahi anhu ,bersabda Rasulullah :
" Kaum faqir Muslimin masuk syorga setengah hari sebelum orang-orang kaya , yakni (selama) 500 tahun " ( Hr. At Timidzi -3/84. Derajat hadits hasan ).Allahu a'lam...

Silahkan disebarkan sehingga bermanfaat bagi saudara kita yang lain

مَنْ دَلَّ علي خَيْرٍ فَلَهُ مِثْلُ أَجْرِ فَاعِلِه

" Barangsiapa menunjukkan kepada kebaikan.  Maka baginya mendapatkan pahala sebagaimana orang yang melakukan " ( Hr.Muslim : 3509 ).
----------------------------------------------------------
Silahkan buka halaman selanjutnya dengan klik tanda < < < -  > > > atau BERANDA

ingin tambah ilmu agamanya,
klik disini - - ->>  top-aril.blogspot.com



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar,tapi dengan cara sopan dan bebas SARA.